Destinasi Wisata Patung Bunda Maria Kabupaten Belu

 DESTINASI WISATA PATUNG BUNDA MARIA 

KABUPATEN BELU




Patung Bunda Maria Bunda Segala Bangsa ini dibangun di atas Bukit Teluk Gurita, yang terletak di Desa Dualaus, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Patung Bunda Maria ini tingginya 32 meter dan tempat peletakan Patung tingginya 9 meter dan menjadi Patung Tertinggi di Nusa Tenggara Timur. Lokasinya sangat strategis karena Teluk Gurita merupakan Destinasi Wisata Masyarakat lokal maupun Wisatawan yang datang dari luar Daerah, disana juga terdapat Dermaga Penyebrangan.

Perjalanan menuju Patung Bunda Maria ini bisa di tempuh dalam jangka waktu sekitar 30 menit dari Kota Atambua menggunakan kendaraan pribadi.

Kawasan Patung Bunda Maria untuk sementara belum dibuka sepenuhnya karena masih dalam proses pengerjaan, tetapi jika teman-teman sudah terlanjur sampai di sana teman-teman bisa meminta ijin kepada penjaga yang ada di sana agar bisa masuk.

Patung ini tidak berdiri sendiri karena dikelilingi oleh patung-patung malaikat. Sebagai contoh saya menampilkan foto kawan saya yang datang dari Flores hehehe😅



Selain keindahan Patung Bunda Maria, teman-teman juga bisa bersantai-santai di pantai Teluk Gurita. Apalagi saat sore hari saat matahari tenggelam teman-teman bisa menikmati sunset yang bisa menenangkan hati dan pikiran.


Sekian dan Terima Kasih 🙏😇



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cerita Saya Dari Awal Kuliah Sampai Saat Ini Apa Yang Telah didapatkan dan pengalaman saat Kuliah Daring

Proses SDLC mengenai Pembuatan Blog Saya